Sumsel  

Kabid Humas Polda Sumsel Silaturahmi Sumatera Ekspres, Nandang: Kapolres Harus Mau Dikonfirmasi

PALEMBANG, MERAHPUTIHNEWS CO.ID – Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya SIK, menegaskan hubungan media dengan personel kepolisian haruslah berjalan harmonis dan saling sinergi satu sama lain.

Pesan Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi SIK MH itu, disampaikan Nandang saat bersilaturahmi ke Graha Pena Sumatera Ekspres, Palembang, Senin sore (19/5/2025). “Memang harus saling sinergi satu sama lain,” tegasnya.

Menurutnya, Polri membutuhkan media untuk mensosialisasikan seluruh program kepada masyarakat. “Media juga memerlukan berita yang informatif untuk disampaikan kepada masyarakat,” tambah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 1997 ini.

Sebagai corong informasi Polda Sumsel kepada masyarakat, Bidang Humas senantiasa harus selalu terbuka dan memberikan informasi sejelas-jelasnya kepada masyarakat. “Yang disampaikan melalui rekan-rekan media,” tuturnya.

Meski begitu, Nandang yang belum gelap 2 bulan menjabat Kabid Humas Polda Sumsel, mengatakan, mungkin secara keseluruhan wilayah dia belum memahami seluruhnya.

Namun untuk peristiwa atau kejadian di satuan wilayah (satwil) atau polres, ada kapolres yang bisa dan berhak menjelaskan kepada awak media.

Dia cukup terkejut, baru mendengar ada salah satu kapolres jajaran Polda Sumsel yang terkenal irit statement (tidak mau menjawab konfirmasi awak media), bahkan terkesan mengindar dari awak media. “Itulah gunanya punya tongkat komando, mereka harus berani ber-statement,” tegas Nandang, yang pernah menjadi Kapolresta Pekanbaru, dan Kapolres Seruan.

Jika Kapolres atau Kasat tidak sempat memberikan statement, bisa memerintahkan Kasi Humas Polres yang merupakan perpanjangan dari Kabid Humas Polda Sumsel. “Jangan juga Kasi Humasnya dilarang untuk menyampaikan statement kepada media,” cetusnya.

Saat memimpin apel pagi di Mapolda Sumsel, Nandang juga sudah meminta setiap anggota Polri agar menjadi agen Humas guna mengcounter berita-berita negatif mengenai Polri. Dia juga mengimbau agar meningkatkan komunikasi dan kerja sama dengan kalangan pers serta membangun komunikasi dua arah dengan masyarakat.

Sementara itu, jajaran redaksi Sumatera Ekspres menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan komitmennya untuk terus mendukung penyebaran informasi yang faktual dan bertanggung jawab, khususnya terkait kegiatan kepolisian dan isu-isu sosial yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Silaturahmi juga diisi dengan diskusi ringan mengenai dinamika pemberitaan, tantangan media di era digital, serta pentingnya menjaga kecepatan informasi tanpa mengesampingkan akurasi. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan harapan untuk terus memperkuat kolaborasi positif antara Polri dan media.

Melalui kegiatan ini, Polda Sumsel menegaskan komitmennya untuk terus menjalin hubungan baik dengan seluruh unsur media, sebagai bagian dari strategi komunikasi publik yang transparan, informatif, dan mendukung terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Sumatera Selatan.

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

Call Center : 110

NO BANTUAN POLISI, WA : 081370002110

“KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *